Ketika kamu yakin dengan perasaan kamu tentang pria incaran, tentu kamu tidak ingin melepaskannya begitu saja bukan. Kamu harus menjadi wanita yang lain, unik dan bersinar di matanya.
1. Unik.
Jangan meniru-niru cara berbicara Cinta Laura, gaya berpakaian Maia Ahmad, atau cara berjalan bak peragawati si nyonya bos. Jadilah diri sendiri, ciptakan gayamu sendiri dan pastikan kamu merasa nyaman dan percaya diri. Kalau sudah begini, peluang menarik perhatiannya dijamin akan semakin besar.
2. Santai.
Jika kesempatan untuk mengobrol dengannya sudah terbuka lebar, jangan pernah tiba-tiba gemetar, histeris atau malah salting ga karuan sehingga menyebabkan kesempatan yang kamu tunggu-tunggu menjadi bubar jalan. Tetaplah santai, usahakan jangan tegang dan bicaralah sewajarnya.
3. Jangan cerewet.
Ketika terlibat pembicaraan dengannya, jangan terlalu banyak bercerita tentang hebohnya sale butik langganan kamu, salon dekat rumah yang tiba-tiba tutup, jari kamu yang baru saja tergores atau bahkan anjing kamu yang sedang sakit. Ini akan sangat membosankan baginya. Tapi sebaliknya, tanyakan hal-hal tentang dirinya, keluarganya, pekerjaannya, dll. Dia akan merasa sangat dihargai, diperhatikan, nyaman dan didengarkan.
4. Tawarkan bantuan.
Pria yang mengaku menyukai wanita manja dan centil itu hanya ada di sinetron. Di kehidupan nyata, wanita harus bisa menjadi kuat. Hal ini akan menjadi nilai tambah di mata pria. Jadi jangan ragu untuk menawarkan bantuan kecil seperti membantunya membuat laporan di kantor, mencari file atau membawakan makan siang untuknya.
Hal-hal kecil, tapi akan sangat berarti baginya. Tapi jangan terlalu sering karena akan mengesankan kamu sangat berbakat menjadi pesuruh. Dan jangan sampai mau juga kalau dia malah ketagihan dan meminta kamu menjadi supirnya atau mengangkat barang-barangnya yang berat. Jika itu terjadi segera jauhi dia!
5. Hindari sifat agresif.
Ketika melihatnya sedang bersenda gurau dengan seorang wanita, serta merta kamu langsung menghujaninya dengan 1001 macam pertanyaan “Siapa dia, ngapain, siapa namanya, ngomongin apaan, seru amat sih kayaknya, dsb dsb”. Hey stop! Lebih baik simpan tenaga kamu untuk keperluan lainnya. Jika kamu memang penasaran hingga sepertinya kamu tidak akan bisa makan sesuap pun sebelum kamu mengetahui cewek berbodi aduhai itu, lebih baik gunakan cara yang lebih halus. Misal, ajaklah dia berbiacara seputar pekerjaannya. Dan setelah dia bercerita sedikit, selipkan pertanyaan yang sangat menggemaskan “oh, kamu bekerjasama dengan cewek yang tadi siang ya?” Sukur-sukur dia akan menjelaskan hubungannya dengan cewek itu. Tapi jika tidak, jangan menanyakan pertanyaan yang sama lebih dari sekali. Lebih baik simpan rasa penasaran kamu dalam-dalam.
6. Jangan bergosip.
Wanita memang jauh lebih suka bercerita, bergosip, mengungkapkan perasaannya kepada teman-temannya. Tapi kalau pria incaran kamu itu juga berada di dalam satu kantor, lebih baik simpan rapat-rapat cerita cinta kamu. Karena kamu tidak akan pernah tahu jika berita tentang rasa suka kamu sampai ke telinganya terlalu dini sebelum kamu melakukan aksi apa-apa. Dijamin dia akan melangkah mundur menjauhi kamu karena takut semakin digosipkan.
7. Bertemanlah dengan teman-temannya.
Alangkah baiknya kalau kamu dikenalkan ke teman-temannya. Atau kalau kamu teman sekantor, cobalah mendekatkan diri dengan teman-teman “seperjuangannya”. Cobalah untuk nge’blend’.
8. Jaga penampilan.
Tidak dapat disangkal lagi kalau penampilan berada diurutan nomor satu untuk segala hal. Bukannya harus menenteng tas Gucci atau beralaskan kaki karya Jimmy Choo. Tapi pastikan kamu tidak terlihat kumuh, berantakan dan jorok.
9. Cari tahu kesukannya.
Kalau kamu tahu dia sangat menyukai gado-gado ulekan Bu Juwariyah yang dekat dengan rumah-mu, sesekali cobalah kamu mencobanya. Siapa tahu punya selera yang sama, lain kali bisa menjadi topik pembicaraan agar bukan sekedar basa-basi. Selain makanan, kamu juga bisa mencari tahu tentang kegiatan olahraganya, jenis musiknya, pokoknya semua yang dia suka.
Bisa jadi kan kamu secara “tidak sengaja” bertemu di tempat hangout favorit bersama teman-temannya.
10. Tunjukkan bahwa kamu single.
Hal ini akan sangat mudah kalau dia juga mempunyai account di facebook. Tapi kalau tidak, sepertinya kamu harus memancingnya. Misalnya dengan menceritakannya bahwa di akhir pekan kemarin kamu sangat kelelahan karena menemani ortu pergi memancing atau ceritakan tentang kegiatan gila kamu bersama “teman-teman” (tekankan kata teman-teman).
http://www.twentea.com/2009/03/20/sepuluh-langkah-paling-alami-mendapatkan-pria-idaman/
Dibaca : 86 kali
Tidak ada komentar:
Posting Komentar